Jakarta -Tubuh yang menggemuk kerap menjadi momok yang menakutkan bagi para wanita yang baru melahirkan. Apalagi jika Anda bergelut di dunia yang mengagunggkan penampilan, seperti model. Namun hal tersebut bukan masalah bagi model Chrissy Teigen. Semuanya berkat dukungan sang suami, penyanyi John Legend.
Chrissy dan John menyambut kehadiran putri pertamanya, Luna, tiga bulan silam. Di saat para ibu yang baru melahirkan ingin cepat-cepat mengembalikan bentuk tubuhnya seperti semula, ia justru tidak mau terburu-buru selama John menyukainya.
Sejauh ini, kata wanita 30 tahun itu, John tidak terlalu mempermasalahkan tubuhnya yang tidak selangsing dulu. "John justru menyukai bentuk tubuhku yang baru," aku Chrissy seperti dikutip dari E! Online.
Ia pun sangat bersyukur memiliki pendamping hidup seperti John yang bisa menerimanya apa adanya. Namun bukan hanya Chrissy, putrinya ternyata juga sangat mengagumi sosok ayahnya.
"Saat Luna melihatku, dia hanya ingin ASI, makan, dan tertawa. Tapi ketika melihat John, tatapannya menunjukkan kekaguman dan sangat manis. Senang rasanya melihat hubungan ayah-putri yang seperti itu," ungkap wanita keturunan Thailand itu.
http://wolipop.detik.com/read/2016/07/07/150001/3249246/1137/john-legend-tetap-suka-bentuk-tubuh-istrinya-pascamelahirkan
0 Response to "Tuh John Legend Aja Tetap Suka Bentuk Tubuh Istrinya Pascamelahirkan"
Posting Komentar